Menteri Kesehatan, dr Nafsiah Mboi menegaskan, angka penularan kasus HIV/AIDS di Kabupaten Mimika, Papua yang terus meningkat bisa ditekan melalui perubahan perilaku warga setempat.
"Yang paling penting masyarakat mau mengubah perilaku, yakni tidak melakukan aktivitas sex berisiko, penggunaan kondom dan lainnya," kata Nafsiah Mboi di Timika, Minggu (06/01).
Ia mengaku prihatin dengan terus meningkatnya angka penularan kasus HIV/AIDS di kalangan warga Mimika, terutama di Kota Timika dan penduduk yang bermukim di wilayah pedalaman.
Jika tidak ada perubahan perilaku positif, maka Menkes Nafsiah Mboi meyakini angka penularan kasus HIV/AIDS di Mimika akan terun meningkat tajam.
Para suami yang melakukan hubungan sex berisiko akan menularkan virus HIV kepada isteri dan bayinya.
Saat berkunjung ke Agats, Kabupaten Asmat beberapa hari lalu, Menkes Nafsiah Mboi menerima laporan dari Pemda setempat bahwa dari 16 temuan kasus HIV baru dalam setahun, sebanyak enam orang di antaranya merupakan kelompok ibu hamil.
"Seluruh masalah kesehatan di Tanah Papua tidak bisa diselesaikan oleh jajaran kesehatan saja tetapi juga membutuhkan keterlibatan semua komponen termasuk masyarakat sendiri untuk sadar akan pola hidup sehat," kata Nafsiah yang juga pernah menjabat Sekretaris Komisi Penanggulangan AIDS Nasional (KPAN) itu.
No comments:
Post a Comment