Psy dalam MV 'Gangnam Style'
Nilai ini dilansir oleh Google, berdasarkan data yang diperoleh sejak pertama kali Psy merilis video tersebut di YouTube. Saat berita ini diturunkan, video klip sudah mencapai 1.237.558.980 kali tayang.
Video “Gangnam Style” sendiri pertama kali dirilis pada 15 Juli 2012 lalu. Sejak pertama kali diluncurkan, video ini langsung menarik perhatian seluruh dunia, apalagi dengan gaya tarian seperti menunggang kuda yang diperlihatkan oleh Psy, seperti diberitakan Digitalspy, Jumat (25/1/2013).
“Gangnam Style” menjadi video yang paling banyak disukai sepanjang masa. Lagu yang fenomenal ini juga menjadi video pertama yang berhasil menembus angka fantastis sepanjang sejarah YouTube, yakni satu miliar pengunjung pada 21 Desember 2012.
Pihak Google yakin, penghasilan yang didapat oleh Psy ini baru setengahnya saja. Sedangkan untuk penghasilan lainnya seperti royalti belum dihitung dan diperkirakan jumlahnya akan lebih tinggi.
(tre)
No comments:
Post a Comment